Truestory- Bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten dan Provinsi , Mukti melakukan pengembangan usaha dan Peternakan atau Integrated Farming.

Pengembangan tersebut ditandai dengan penanaman jagung integrasi peternakan sapi serta peletakan batu pertama Agrotainment di Desa Sidondo I, Kabupaten , , Rabu 24/08/2022.

Hal ini juga sesuai dengan program pemerintah pusat yang akan mencanangkan Sulawesi Tengah sebagai salah satu daerah penyangga ekonomi dari Ibu Kota Nusantara.

Adapun lokasi yang dimanfaatkan atau dimaksimalkan adalah Lokasi UPTD Karava Tandau Desa sidondo I, Biromaru Kabupaten SIGI Sulawesi Tengah dengan luas area 59,9 Ha,” ujar Hepy yeremia manopo direktur utama pt. Hasta yudha mukti.

Menurutnya, dalam program pengembangan dibidang dan peternakan tersebut didukung oleh tenaga ahli yang berpengalaman dibidang pertanian dari IPB, serta peternakan yang berpengalaman dalam pengelolaan ternak yang moderen.

“Tahapan awal dari pengelolaan  tersebut dimulai dari penanaman jagung serta mendirikan pabrik pakan ternak moderen,” paparnya.

Ia menambahkan, ada beberapa potensi di Kabupaten Sigi, salah satunya adalah potensi sebagai lumbang pangan Sulawesi Tengah terutama sumber daging.

“Populasi Sapi Kabupataen SIGI  51.000 ekor , pada saat di wilayah Indonesia di beberapa propinsi terjangkit penyakit hewan PMK, namun Sulawesi tengah adalah daerah satu satunya yang aman dari wabah tersebut. Adapun kebutuhan daging  masih jauh dari kondisi  tersebut sehingga masih  dipenuhi dari import,” ucapnya.

“Lokasi yang dikembangkan tersebut merupakan wilayah yang potensi untuk membangun peternakan yeng terintragasi dengan pertanian dengan pengelolan secara sebagai sumber pakan ternak dikabupaten SIGI dan wilayah lain di provinsi Sulwesi Tengah,” tambahnya.

Tidak hanya itu, Mukti juga akan bermitra dengan petani dan peternak Kabupaten Sigi dan sekitar yang di support kebutuhan saran produk peternakan oleh PT, Hasta Yudha Mukti

“Dengan kondisi alam yang begitu indah tempat ini akan membuat wisata Agrotaiment , agro wisata berbasis peternakan dan pertanian,” terangnya.

Sementara itu, Gubernur Sulawesi tengah, Rusdy Mastura yang ikut dalam penanaman jagung integrasi peternakan sapi serta peletakan batu pertama Agrotainment juga mendukung apa yang telah dilakukan oleh PT Hasta Yudha Mukti, apalagi Sulawesi Tengah sebagai salah satu daerah penyangga ekonomi dari Ibu Kota Nusantara.