PALU, TRUE STORY – Mahkamah Konstitusi (MK) secara resmi menolak gugatan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu 2024, Hidayat dan Andi Nur Lamakarate (Handal), dalam sidang lanjutan sengketa hasil pemilihan pada Selasa (4/2/2025).
Ketua Hakim Konstitusi, Arief Hidayat, dalam putusannya menyatakan bahwa dalil pemohon tidak beralasan menurut hukum. Gugatan yang diajukan terkait dugaan pelanggaran administrasi dan kecurangan selama proses Pilwakot dinyatakan tidak terbukti.
Atas putusan tersebut, Ketua Tim Pemenangan pasangan Hadi-Imelda, Alimudin H Bau, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya.
“Alhamdulillah, semua sudah diputuskan oleh hakim MK di sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU). Hasilnya, Hadi-Imelda tetap akan dilantik pada 20 Februari 2025, insya Allah,” ujar Alimudin.
Ia menegaskan bahwa keputusan ini mencerminkan proses demokrasi yang harus dihormati.
Sebelumnya, pasangan Handal menggugat hasil Pilwakot Palu dengan tuduhan bahwa pelantikan 165 pejabat Pemkot Palu pada 21 Maret 2024 serta pelantikan kepala sekolah sehari setelahnya bertentangan dengan aturan yang berlaku.
Kuasa hukum pasangan Handal sempat meminta agar pasangan Hadi-Imelda didiskualifikasi sejak awal pemilihan.
Namun, MK menyatakan tidak ada bukti kuat yang mendukung tuduhan tersebut, sehingga gugatan ditolak.
Alimudin menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Kota Palu yang telah memberikan kepercayaan kepada Hadianto Rasyid untuk memimpin kota ini selama dua periode.
Ia juga memberikan apresiasi kepada KPU Kota Palu sebagai penyelenggara yang telah bekerja secara profesional, serta aparat keamanan dari Polda Sulteng, Polres Palu, dan TNI yang menjaga kondusivitas selama Pilkada berlangsung.
“Kami berharap setelah keputusan ini semua pihak dapat kembali menjaga tali silaturahmi dan bersama-sama mendukung pembangunan Kota Palu yang lebih baik dan maju di bawah kepemimpinan Hadianto Rasyid dan Imelda Muhidin,” tutup Alimudin.
Dengan keputusan ini, pasangan Hadi-Imelda dipastikan akan segera dilantik dan diharapkan dapat membawa Kota Palu menuju masa depan yang lebih cerah.
Tinggalkan Balasan