Palu,truestory.id– DPRD Kota Palu menggelar Rapat Paripurna penutupan masa persidangan Caturwulan III tahun sidang 2024 sekaligus pembukaan masa sidang Caturwulan I tahun 2025 pada Selasa (7/1/2024). Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Palu, Ricko Djanggola.
Menurut laporan Sekretariat DPRD, rapat ini mencapai kuorum dengan kehadiran anggota yang memenuhi tata tertib.
Dalam forum ini, sejumlah agenda penting diselesaikan, termasuk pembahasan dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda), yaitu Ranperda Jaminan Sosial Ketenagakerjaan dan Ranperda Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah 2025-2045.
DPRD juga menetapkan rencana kerja 2025 sebagai panduan legislasi, pengawasan, dan penganggaran.
Sepanjang masa sidang sebelumnya, DPRD mencatat 12 rapat paripurna, 46 surat masuk, serta pengesahan tiga Peraturan Daerah.
Pimpinan DPRD melaporkan penyempurnaan Ranperda APBD 2025 berdasarkan evaluasi Gubernur Sulawesi Tengah, yang menutup masa kerja selama 60 hari sejak 9 Oktober 2024.
Tinggalkan Balasan